Kamis, 28 Maret 2013

Bentuk Kegiatan, Maksud dan Tujuan Kegiatan



BENTUK KEGIATAN
Adapun rangkaian kegiatan yang akan diselenggarakan dalam bentuk sebagai berikut:
1.       Seminar Nasional Pertambangan Indonesia
2.       Seminar Teknologi Pertambangan Indonesia
3.       Gerakan Pelestarian Lingkungan Hidup
4.       Musyawarah Nasional Ke-X Permata Indonesia

MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN
Maksud dari kegiatan ini adalah untuk merumuskan serta memecahkan persoalan-persoalan Pertambangan yang melanda Tanah air dan Maluku Utara, Umumnya Indonesia, serta menjunjung tinggi amanah Garis-Garis Besar Haluan Negara (GBHN).Adapun tujuan dari kegiatan ini antara lain:
1.       Seminar Nasional Pertambangan indonesia
Tujuan dari Seminar Nasional ini diharapkan agar memberi solusi bagi semua pihak mengenai kebijakan serta implementasi dalam pengeloalaan Sumber Daya Alam Takterbarukan demi kesejahteraan rakyat.
2.       SeminarTeknologi Pertambangan Indonesia
Tujuan dari Seminar Teknologi ini diharapkan agar sharing ilmu dan pengalaman khususnya bagi kaum akademisi mengenai kemajuan Teknologi pada Industri dalam penerapan ilmu perkuliahan.

3.       Gerakan Pelestarian Lingkungan Hidup
Selain Kompeten di bidangnya, para mahasiswa juga harus mempunyai etika dan moral yang baik. Maka dari itu, aksi ini bertujuan untuk menyatukan manusia dengan alamnya menuju kelestarian lingkungan kehidupan.

4.       Musyawarah Nasional Ke-X PERMATA INDONESIA
20 Tahun sudah PERMATA INDONESIA berdiri sebagai wadah berhimpunnya mahasiswa tambang Se-Indonesia yang memiliki tujuan untuk menciptakan generasi pertambangan sebagai pembaharu yang cerdas, mandiri dan professional serta kompeten dibidangnya. Kepemimpinan PERMATA INDONESIA pun silih berganti melalui kegiatan Musyawarah Nasional yang di adakan dua tahun sekali dengan tuan rumah yang berpindah-pindah sesuai dengan kesepakatan bersama pada saat Musyawarah Nasional berlangsung.
Dan pada kesempatan kali ini, Universitas Muhammadyah Maluku Utara (UMMU) Ternate di tetapkan sebagai tuan rumah yang melaksanakan kegiatan Musyawarah Nasional ke-X PERMATA INDONESIA, yang merupakan keputusan MUNAS KE-IX PERMATA INDONESIA di Makasar pada tahun 2011 silam.
Musyawarah Nasional PERMATA INDONESIA sendiri merupakan media pengamalan sila ke-4 dari Pancasila sebagai landasan Negara Indonesia, dimana musyawarah untuk mufakat diantara mahasiswa tambang se-Indonesia dalam hal pembahasan internal organisasi yang bermuara pada restrukturisasi organisasi atau pemilihan Sekretaris Jenderal. Kegiatan ini tentunya menjadi wadah tempat konsolidasi mahasiswa tambang Indonesia terkait isu-isu di dunia pertambagan, serta menjadi wadah silaturrahmi bagi mahasiswa tambang se-Indonesia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar